Selasa, 29 Desember 2009

Arifin Ilham: Mari Berdzikir di Malam Tahun Baru

JAKARTA--Pimpinan Majelis Zikir Az-Zikra, Ustadz Arifin Ilham, mengajak umat untuk mengawali tahun yang akan datang dengan hati yang bersih. "Semua kita ingin ada perubahan. Menyongsong tahun depan yang lebih baik.

Marilah pada malam tahun Baru nanti kita berzikir bersama semakin mendekatkan diri kita pada Allah SWT, kita bersihkan hati kita," tegas Ustad Arifin Ilham dalam perbincangan dengan Republika di Jakarta, Jumat (25/12). Seruan ini terkait dengan agenda Republika untuk menggelar dzikir nasional

Masjid At Tin
31 Desember 2009
19.00 WIB.


Ustad Arifin Ilham juga mengajak umat untuk bisa menghargai sisa umur yang ada. Menurutnya, perlu tertanam dalam diri bahwa bertambahnya tahun atau umur, berarti semakin pendek dan semakin dekat umur manusia di dunia ini. Hal yang harus dijalankan dalam mengisi umur ini, kata dia, adalah berbuat kebajikan. Ini semua, menurut Ustad Arifin, harus diawali dengan bertaubat dan hati yang bersih.

"Menjelang tahun baru ini harus dimaknai sebagai pertaubatan. Umat harus bertobat, pemerintah harus bertobat. Kalau kita semua ingin berubah menjadi lebih baik di masa-masa mendatang, maka bertaubatlah," kata dia menambahkan. Dikatakan Arifin bahwa pertaubatan harus dilakukan dengan sepenuh hati dan sebenar-benarnya atau disebut sebagai taubatan nashuha.

Pertaubatan menurut Ustad Arifin juga sebaiknya langsung diikuti dengan memperbaiki keimanan, berbuat amal kebajikan, mencintai sesama, saling membantu sesamanya serta bekerja keras. Langkah yang dinilainya juga penting adalah terus berupaya menjaga hubungan baik secara vertikal dengan Sang Pencipta maupun secara horisontal dengan sesama. osa/irf

http://www.republika.co.id/berita/98085/Arifin_Ilham_Mari_Berdzikir_di_Malam_Tahun_Baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.